Anggota DPR-RI Fraksi Partai Gerindra, Heri Gunawan, menggelar reses bersama Relawan Manuk Dadali di Sukabumi, Jumat (09/08/2024).
Hadir dalam reses Heri Gunawan yang dilangsungkan di Rumah Aspirasi dan Inspirasi (RAI) Hergun, pasangan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi di Pilkada 2024 mendatang, Iyos Somantri dan Zainul.
"Kegiatan ini adalah rangkaian reses bersama relawan sambil ngaliweut, tanpa dinyana tanpa disangka kita kedatangan tamu istimewa beliau adalah pak Iyos Somantri calon Bupati Jadi Sukabumi," ungkap Heri Gunawan kepada awak media, Jumat (09/08).
Ditegaskan pria yang akrab disapa Hergun, dirinya optimis Iyos Somantri berhasil memenangkan kontestasi pemilihan kepala Daerah Kabupaten Sukabumi.
Pasalnya, Iyos Somantri didukung oleh koalisi 3 partai besar dengan raihan 19 kursi DPRD dan dukungan 3 legislator DPR RI.
"Kenapa saya bilang 'Bupati Jadi' karena beliau didukung 19 anggota DPRD, dan 3 anggota DPR, ada pak Slamet (PKS) pak Iman (Demokrat) dan Saya (Gerindra)," ungkap Heri Gunawan.
Guna memenangkan Iyos Somantri di Pilkada 2024, Heri Gunawan memastikan akan turun gunung dengan menggelar roadshow di setiap Dapil.
Disinggung awak media apakah pasangan Iyos Somantri dan Zainul telah mengantongi mandat resmi DPP Partai besutan Prabowo Subianto, Hergun menyatakan meski secara faktual belum menerima SK namun dirinya memastikan Iyos Somantri dalam waktu dekat akan menerima SK dari Partai Gerindra.
"Secara faktual belum menerima (SK) tapi saya berbicara relawan, karena ini rumah aspirasi, dan aspirasi yang masuk kesini rata-rata 99 persen menginginkan harapan baru untuk kabupaten Sukabumi, dan itu ada di sosok Iyos Somantri," papar Heri Gunawan.
Heri Gunawan diyakini sebagai King Maker di setiap ajang Pilkada Kota Kabupaten Sukabumi, kepada awak media Hergun memastikan dirinya akan all-out di Pilkada 2024 mendatang.
"Pasti, dari 2014, 2019, kalau Hergun sudah berbicara mendukung seseorang, ya kita akan all-out dan saya punya keyakinan 2025 ini pak Iyos dilantik jadi Bupati Sukabumi," tandasnya.(*)
sumber : https://www.tatarmedia.id/tokoh-politik/2024958924/heri-gunawan-99-persen-dukung-iyos-somantri-jadi-bupati-sukabumi
\
0 komentar:
Posting Komentar