HUT RI ke 75, Hegun Buka Turnamen Sepak Bola di Cikembar


CIKEMBAR – Anggota Komisi XI DPR RI, Heri Gunawan, turun gunung untuk membuka tournamen sepak bola yang diselenggarakan di Lapang Sepak Bola Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar, Minggu (2/8).

Open tournamen yang digagas oleh oleh Karang Taruna dengan bekerjasama dengan Desa Sukamulya ini, merupakan rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 75.

“Karang taruna merupakan sebuah organisasi masyarakat tingkat desa atau kelurahan yang dibina langsung oleh Kepala Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar. Istilah tournamennya adalah domba cup.

Tetapi ada juga uang pembinaanya kepada para pemuda itu, nanti kita berikan.

Jadi, hadiah tournamennya nanti, ada uang pembinaan untuk juara 1, 2 dan juara 3 plus uang pembinaan untuk karang taruna,” kata Heri Gunawan kepada Radar Sukabumi, Minggu (2/8).

Tournamen yang diikuti oleh 16 tim yang berasal dari wilayah Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar ini, merupakan rangkaian HUT RI yang ke 75 dengan tema secara nasional untuk Indonesia Maju.

Tetapi dilakukan oleh karang taruna dengan melakukan berbagai kegiatan. Perlu diketahui bersama bahwa karang taruna itu merupakan organisasi masyarkat tingkat desa yang dibina dan dikelola oleh kepala desa.

Selain itu, hal ini juga dapat meningkatkan prestasi dan mengarahkan kegiatan pemuda ke hal yang positif.

“Tentunya karena kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat baik, maka saya sebagai perwakilan dari Sukabumi yang sudah dipercaya oleh warga Sukabumi secara luas, maka kami ingin mensuport kegiatan ini.

Semoga setiap kegiatan karang taruna mendapat dukungan semua pihak hingga tejalin sinergitas. Baik dukungan dari pemerintah desa, maupun pihak pemangku kepentingan lainnya,” timpalnya.

Usai membuka tournamen sepak bola, Anggota Komisi XI DPR RI, Heri Gunawan didampingi Kepala Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar Dudun Ibrahim dan perangkat desa langsung melakukan peninjauan pembangunan fasilitas umum yang ada di wilayah tersebut. pungkasnya. (Den)

0 komentar:

Posting Komentar